Cara Menanam Dan Merawat Bunga Mawar Agar Cepat Berbunga | Teori Petani - Bunga mawar merupakan bunga yang memiliki keindahan dan aroma yang khas.
Maka tidak heran banyak pecinta tanaman hias memburu jenis tanaman yang satu ini untuk mempercantik rumahnya.
Namun banyak pecinta bunga mawar yang tidak tau cara menanam dan merawatnya, sehingga sering tanaman bunga mawar mati dan tidak mau berbunga.
Berikut saya akan menjelaskan tentang cara menanam dan merawatnya
Cara Menanam Dan Merawat Bunga Mawar Agar Cepat Berbunga
Proses Pembuatan Bibit
Dalam proses pembuatan bibit kita dapat membuatnya sendiri atau dengan membelinya dipenjual tanaman hias terpercaya.
Cara membuat bibit sendiri dengan cara setek (catting), yaitu dengan cara memotong batang mawar sepanjang 20 - 30 cm lalu beri zat perangsang tumbuh yang banyak dijual ditoko pertanian seperti rootone-f dan sejenisnya.
Siapkan polybag berisi tanah yang dicampur dengan sekam padi dengan perbandingan 2 : 1, lalu tanam batang bunga mawar yang telah diberikan perangsang akar kedalam polybag.
Sungkup menggunaan plastik agar pertumbuhan tunas cepat keluar dan berikan naungan dari paranet atau daun kelapa untuk menjaga suhu dan kelembapan.
Sirami bibit sehari dua kali dan usahakan suhu didalam sungkup berkisar 30 - 35 derajat celcius untuk mendapatkan hasil yang optimal.
Bibit yang berhasil ditandai dengan munculnya tunas baru dari ketiak daun setelah berumur 30 hari. Kemuudian buka sungkup secara bertahap.
Pembukaan dilakukan setiap hari selama satu jam di hari pertama dan dua jam dihari berikutnya dan setrusnya sampai tanaman berumur 40 - 45 hari agar menyesuikan dengan suhu sekitar.
Proses Pembuatan Bibit |
Penanaman Bunga Mawar
Untuk proes penanaman bunga mawar dapat dilakukan dengan dua cara yaitu denggan menggunakan media lahan tanah dan media pot.
Menanam dengan dua cara tersebut memiliki kelebihan dan kekuranagan tersendiri, diantaranya :
Untuk dilahan kita tidak harus menyiramnya setiap hari karena akar tanaman dapat bebas mencari sumber air tetapi tidak bisa di pindah pindah. Sedangakan
Untuk dilahan kita tidak harus menyiramnya setiap hari karena akar tanaman dapat bebas mencari sumber air tetapi tidak bisa di pindah pindah. Sedangakan
Bila menggunakan pot kita harus menyiramnya setiap hari namun dapat kita pindah sesuka hati..
1. Cara Menanam Dilahan, yaitu dengan cara membuat lubang berukuran 40 x 40 lalu berikan kompos atau pupuk kandang yang sudah matang sebanyak 5 kg dan diamkan selama 2 - 4 hari.
Masukkan bibit bunga mawar kedalam lubang lalu timbun lubang menggunakan tanah sisa galian.
2. Cara Menanam Dipot, yaitu dengan cara menyiapakan pot sesuai keinginan anda lalu masukkan tanah kedalam pot yang dicampur dengan sekam dan kompos dengan perbandingan 1 : 1 : 1.
Masukkan bibit kedalam pot lalu padatkan tanahnya.
Perawatan Bunga Mawar
Lakukan penyiraman sehari sekali kali untuk media lahan dan dapat disesuaikan dengan kondisi lahan dan bila pada media pot lakukan penyiraman sehari dua kali.
Berikan pemupukan menggunakan pupuk kandang yang sudah matang atau kompos agar pertumbuhanya subur dan cepat berbunga, dapat juga menggunakan pupuk kimia Npk.
Lakukan penggantian media tanah dalam pot setiap 1 - 2 tahun sekali dan potong akar bunga mawar agar tumbuh akar baru dan pertumbuhanya semakin baik.
Berikan penyemprotan menggunakan pestisida dan fungisida pada musim penghujan untuk menjaga bunga mawar dari hama dan jamur yang akan merusak tanaman bunga mawar,
Mudah bukan Cara Menanam Dan Merawat Bunga Mawar Agar Cepat Berbunga semoga dapat menambah ilmu dan menjadi refrensi bagi anda pecinta tanaman hias khususnya bunga mawar. Selamat mencoba.
Terimakasih kak, sudah berbagi tipsnya..
BalasHapusBaca juga :
Dompet wanita
Tas Ransel wanita
Tas Selempang Wanita
Toko Bunga Jakarta
BalasHapusToko Bunga Bogor
Toko Bunga Depok
Toko Bunga Tangerang
Toko Bunga Bekasi
Toko Bunga Jakarta Timur
Toko Bunga Jakarta Barat
Toko Bunga Jakarta Selatan
Toko Bunga Jakarta Utara
Toko Bunga Jakarta Pusat
Toko Bunga Cikarang
Toko Bunga Bandung